REVIEW NATUR SLEEPING MASK CICA

by - August 18, 2020

Assalamualaikum teman-teman.  Bagaimana kabar kalian hari ini ? semoga kalian dalam keadaan sehat selalu ya.

Seiring berjalannya waktu kondisi tiap kulit akan berubah-ubah. Seperti yang aku rasakan sekarang kulitku kembali menjadi kombinasi (daerah T-zone berminyak dan kering daerah pipi). Aku juga punya bekas jerawat dan kusam. Terus aku lihat di social media lagi ramai Natur Sleeping Mask mengeluarkan varian yang baru yaitu varian Cica. Sebenarnya Natur Sleeping Mask memiliki 3 varian yaitu Aloevera, Pome dan Cica. Natur Sleeping Mask Aloevera memiliki kandungan utama 98% aloevera, sedangkan Natur Sleeping Mask Pome memiliki kandungan utama pomegranate dan vitamin C.  Hmmmm. Penasaran dengan varian cicanya ? yuk simak penjelasan dibawah.

Description

Packaging Natur Sleeping Mask Cica cute banget. Produknya dikemas dalam botol tube berwarna putih dan bernuansa kuning. Kemasan yang seperti ini sangat mudah dibawa kemana-mana. Oh iya dia juga punya box bergambar wanita yang sedang tertidur dan ketika dibuka box nya wanita itu terbangun dengan wajah glowing. Box nya ini multifungsi loh, bisa sebagai tempat brush, accessories dan uang receh.


Tekstur dari produk ini gel bening. Memiliki aroma yang tidak strong. Aku suka sih sama harumnya. Yang paling penting dia cepat banget meresapnya dan tidak mengandung alkohol. Isinya juga banyak banget 100 ml. Bakalan lama habisnya


Kandungan utama nya adalah Centella Asiatica yang dapat menyamarkan bekas jerawat dan menyejukkan kulit. Witch Hazel dan Allantoin untuk mengecilkan pori-pori. Natural Hyaluronate membantu menjaga kelembaban kulit. Produk ini mengandung bahan alami, sehingga aman digunakan setiap hari. Adapun ingredient lengkapnya kalian bisa cek dibawah ini.

Aqua, Centella asiatica, Hamamelis Virginiana Extract, Glycerin, Phenoxyethanol, Carbomer, Imidazolidinyl Urea, Allantoin, Hydroxyethylcellulose, Sodium Hyaluronate, Fragrance, Niacinamide, Potassium Hydroxide, Panthenol, Tetrasodium EDTA, Sodium PCA.

Aku juga mau ngasih tahu manfaat kandungan utama varian lainnya. Manfaat kandungan utama Natur Sleeping Mask varian Pome adalah pomegranate dapat membantu menangkal radikal bebas yang bisa mempercepat proses penuaan. Selain pomegrante, juga mengandung vitamin C yang dapat mencerahkan dan mengatasi kekusaman kulit. Kemudian, manfaat kandungan utama varian aloevera adalah 98% Aloe Vera yang dapat melembapkan kulit, menghilangkan beruntusan serta menyejukkan kulit dan membuat kulit lebih bercahaya. Dari ketiga varian tersebut sama-sama mengandung Natural Hyaluronate.

Sleeping Mask sangat berguna untuk kulit wajah kita karena kandungan aktifnya dapat memperbaiki kondisi kulit dan wajah kita menjadi Happy Hello Good Morning Skin di pagi hari.

How to use

Aku mengaplikasikannya di malam hari dengan cara mengusapkan pada seluruh wajah. Sleeping mask digunakan pada layer terakhir. Tunggu hingga meresap dan siap untuk tidur. Jangan lupa di pagi hari untuk dibilas ya.

Review

Yang aku rasain setelah menggunakan produk ini adalah kulitku menjadi lebih cerah di pagi hari. Kulit ku juga terasa lebih lembab dan pori-pori agak tersamarkan. Kalau untuk bekas jerawat sepertinya masih belum terlihat perubahannya karna bekas jerawat itu memerlukan waktu yang lama untuk menghilangkannya. Tapi ada kabar baiknya! Produk ini ternyata mampu meredakan jerawat. Jadi ceritanya hari itu di dagu ku tumbuh jerawat, keesokan harinya jerawat itu tidak jadi tumbuh berkat Natur Skincare Sleeping Mask Cica. Aku rasa ini sangat cocok digunakan pada kulit yang berjerawat. Kalau kalian mau liat before after nya bisa lihat dibawah ya. Dilihat dari foto sih kulit ku jadi glowing di pagi hari.

  

Conclusion

(+)meredakan jerawat

(+) mencerahkan

(+) glowing

(+) mengecilkan pori-pori

(-) belum terlihat perubahan untuk bekas jerawat

Beli dimana ? kalian bisa beli lewat shopee ya tinggal klik disini

Untuk info lebih lanjut tentang skincarenya yuk cek di instagram NATUR @naturbeautyid

Sekian review kali ini, semoga bermanfaat and see you on next article.

You May Also Like

2 komentar

  1. Wah ada kandungan Centella Asiaticanyaa �� Jangan lupa mampir ke blog ku juga yaa di www.kamelawar.com

    ReplyDelete